Bab 5Kelahiran Saint
◇◇◇
Setelah itu, satu jam kemudian.
Di kantor di kediaman gubernur Amande. Di dalam ruangan ada Liselotte, tuan rumah, dan Aria, yang melayaninya sebagai kepala pelayan.
“...Hei. Rasanya bukankah jumlah dokumen hari ini terlalu banyak, Aria?”
Setelah makan siang, Liselotte duduk di kursi kantor untuk mulai bekerja, tetapi ketika dia melihat tumpukan dokumen di mejanya, ekspresinya menegang.
“Ini adalah dokumen untuk membangun sistem produksi massal sabun yang diajarkan Tuan Amakawa. Jumlah dokumen yang dibutuhkan pasti akan bertambah karena kita menghentikan produksi sabun yang ada di Guild dan akan memperluas bisnis kita.”
Aria menjawab tanpa ragu-ragu, mungkin dia sudah membaca tumpukan dokumen itu sebelumnya dan memeriksanya. Karena sistem produksi yang ada akan ditinggalkan dan sistem produksi yang baru akan dibangun dari awal, maka ada banyak hal yang perlu diperiksa, seperti kelanjutan kontrak kerja pegawai yang ada, penambahan pegawai, dan perhitungan biaya yang dikeluarkan.
“A~, gitu, ya. Ini jeritan kegembiraan...”
(Tln: Idiom yang berarti toko yang sibuk dengan bisnis)
Liselotte tersenyum lebar. Mungkin dia terintimidasi oleh tumpukan kertas itu, dia tidak bisa menjangkaunya.
“Tolong menyerahlah dan bereskan secepatnya.”
“A-Aku tahu kok.”
Aria mengatakan itu sambil menghela nafas dan Liselotte cemberut dengan imut. Itu adalah sikap yang biasanya tidak dia tunjukkan di depan umum karena dia cenderung terlihat dewasa, tetapi di depan Aria, dia menunjukkan ekspresi kekanak-kanakan yang sesuai dengan usianya.
“Aku beresin saja ah.”
Pada saat itulah Liselotte akhirnya mencoba meraih dokumen. Suara ketukan menggema di ruangan itu.
“Silahkan masuk.”
Liselotte melirik ke pintu dan memberinya izin. Yang masuk adalah Chloe, pelayan magang yang masih baru.
“Seorang pengunjung tanpa janji sebelumnya telah datang untuk menemui Liselotte-sama sebagai ketua Ricca Guild. Sekarang dia berada di gerbang distrik bangsawan, um..., aku belum pernah mendengarnya, tapi dia menyebut dirinya Saint Erika.”
Ada banyak sosok terkemuka dalam sejarah yang disebut Saint, tapi berbicara tentang sosok terkemuka yang hidup di masa kini dan disebut Saint, jumlahnya akan berkurang sekaligus dari itu. Dan ketika seseorang yang tak dikenal mengaku sebagai Saint, dalam semua kemungkinan dia pasti mencurigakan.
Chloe diwajibkan oleh Liselotte untuk melaporkan setiap pengunjung yang datang, tapi di wajahnya saat dia melaporkan itu tertulis, “Seseorang mengakui dirinya sebagai Saint yang terlihat agak mencurigakan, apakah Anda ingin bertemu dengannya?” dengan tinta tak terlihat. Di sisi lain——,
“Seorang Saint, Erika, kalau tidak salah...”
“Kurasa Erika adalah nama Saint yang dikatakan telah menghasut rakyat untuk menghancurkan beberapa negara kecil yang telah bergabung dengan Kekaisaran Proxia belum lama ini.”
Nama itu terdengar familiar bagi Liselotte dan Aria.
“...Mungkinkah dia orang yang sama? Jika demikian, apakah dia ingin berpihak pada Kerajaan Galarc karena membuat marah Kekaisaran Proxia, penguasa negara yang telah dia hancurkan? Tapi kenapa dia pergi ke Amande...?”
Liselotte memiringkan kepalanya bingung saat dia mendaftar kemungkinan kedatangannya.
“Mungkin saja dia orang yang sama sekali berbeda yang mengira Ricca Guild sebagai badan amal.”
Sebaliknya, kemungkinan dia orang yang seperti itu bahkan lebih tinggi.
“Yah, tapi aku sedikit penasaran?”
Sambil mengatakan itu, Liselotte mengembalikan dokumen di tangannya ke tumpukan kertas di mejanya.
“Melarikan diri dari kenyataan tidak akan menghilangankan pekerjaanmu...”
“I-Ini kerja, tahu. Kerja. Ini juga kerja. Pengumpulan informasi! Informasi adalah garis kehidupan bagi para pedagang dan bangsawan! Melihat adalah percaya, bukan?”
Kata Liselotte pada dirinya sendiri saat dia hendak berdiri——,
“Antar dia ke mansion dan perlakukan dia seperti pengunjung yang pertama kali kamu temui, Chloe.”
Dia memberi perintah pada Chloe.
“Baiklah.”
Chloe membungkuk dan meninggalkan ruangan dengan buru-buru.
“Seperti biasa, kamu juga harus ikut denganku. Anggap saja ini sebagai istirahat makan siang ekstra.”
“Dimengerti.”
Aria mengangguk pasrah sambil tersenyum.